Tips agar komputer lebih cepat dan stabil

Anda merasa komputer anda lambat?? Atau sering restart tanpa sebab yang jelas?? Hal ini tentu sangat menjengkelkan, disaat kita bekerja dan berpacu dengan waktu, eh komputer malah ngadat komputer memang memerlukan perawatan agar dapat bekerja secara optimal. Berikut adalah tips-tips ringan agar komputer dapat bekerja optimal dan stabil.

Jaga kebersihan komputer
Komputer harus dijaga kebersihanya, tak jarang komputer restart sendiri karena debu menumpuk didalam casing CPU. Bukalah casing CPU dan bersihkan debu yang menempel pada kipas, motherboard dan peripheral lainya. Lepas RAM dan bersihkan konektornya menggunakan lap kering dan bersihkan pula slotnya. Jika bisa, lepas heatsink prosesor dan ganti thermal pastenya. Debu dapat menyebabkan aliran listrik dan data tidak lancar dan bila mengotori kipas/heatsink dapat mengganggu pelepasan panas, akibatnya suhu pun meningkat. Bahkan, gara-gara debu, hardisk kadang tidak terdeteksi, maka konektornya pun harus dibersihkan. Untuk membersihkan motherboard bisa menggunakan kuas halus dan disapukan di seluruh bagian motherboard agar debu hilang. Bersihkan juga ruangan dan peralatan di sekitar komputer. Jika komputer terbebas dari debu, maka aliran listrik lancar, pelepasan panas pun lancar dan hasilnya komputer mejadi lebih stabil.

Defrag Hardisk dan registry
File yang acak-acakan akan memperlambat kinerja system dalam melakukan pencarian data. untuk itu diperlukan penyusunan atau indexing yaitu dengan melakukan defragment. Caranya klik kanan pada drive yang akan di defrag, pilih tab Tools dan klik tombol defragment now.

Hapus file-file temp dan prefetch
Ini akan mempercepat proses boot windows anda, caranya klik Start - Run. Ketikan prefetch lalu enter. Hapus semua file yang ada di folder tersebut. Untuk menghapus file-file template windows caranya klik Start-Run lalu ketik %temp% dan enter. Hapus semua file di folder tersebut, jika ada file yang tidak bisa dihapus cukup di biarkan saja. Lakukan hal ini secara rutin minimal seminggu sekali.

Itulah beberapa tips untuk mempercepat komputer anda, sebetulnya masih banyak tips-tips lain yang dapat digunakan. Untuk lebih lengkapnya silahkan melakukan pencarian dengan google search. Selamat mencoba..
(Posted by Eris Agustian)



Artikel terkait:



3 Komentar:

Anonymous said...

kok di %temp% gak bisa klik kanan buat ngedelete?Pake apa yah alternative delete nyajangan kompi saya banyak virus yah??

Admin said...

@Yeyen: di select all dulu, tekan saja tombol delete di keyboard. kalo ada yg ga bs di hapus dibiarkan saja

sablon cup said...

thank's infonya gan..

www.kiostiket.com

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar anda, setiap komentar yang anda tulis akan menambah jumlah backlink anda.
Sebaiknya gunakan Name/URL pada saat menuliskan komentar.

Template Design by Eris Agustian - Digital Life | Professional Blogger Template